Memori Otak Manusia Berkapasitas 1 Juta GB

Memori Otak Manusia Berkapasitas 1 Juta GB
Otak bisa dikatakan sebagai pusat kehi dupan manusia. Walaupun bentuknya kecil dan tersembunyi di dalam tengkorak, kita tak akan bisa hidup tanpa ada otak. Otak merupakan suatu organ dalam tubuh yang menjadi pusat perintah atas segala gerakan yang dibuat oleh tubuh. Ibarat komputer, otak manusia bagaikan chip kecil yang tersimpan dalam CPU namun memiliki fungsi yang penting. Otak dibentuk dari jutaan neuron (sel saraf) yang saling berhubungan satu sama lain membentuk trilyunan sinapsis. Diperkira kan pada hubungan antar neuron (sinapsis) inilah informasi disimpan. Volume otak pria lebih besar daripada otak wanita. Volume otak pria sekitar 1.300–1.500 centimeter kubik, sedangan pada wanita sekitar 1.200–1.350 centimeter kubik. Sedangkan berat otak rata-rata pada orang dewasa adalah 1,4 kilogram.

Bagi sebagian orang, otak dianggap memiliki memori tak terbatas. Setiap kali kamu mengalami suatu peristiwa, di saat itulah tercipta sebuah koneksi baru dalam otak. Tak hanya memori, namun aroma dan pengecapan rasa juga tersimpan dalam otak. Sedangkan Robert Birge dari Universitas Syracuse yang mempelajari penyimpanan data dalam protein, memperkirakan bahwa kapasitas memori otak manusia berkisar antara 1–10 terabite, dengan rata rata kapasitas 3 terabite. Penghitungan itu diperkirakan berdasarkan prakiraan jumlah neuron serta asumsi bahwa setiap neuron bisa menyimpan 1 bit data. Dikutip dari biologi media centre, otak memiliki kemampuan kompresi algoritma suatu informasi tertentu jauh di atas kemampuan komputer.

Memori Otak Manusia Berkapasitas 1 Juta GB

Processor or Virtual Storage
· 1 Bit = Binary Digit
· 8 Bits = 1 Byte
· 1024 Bytes = 1 Kilobyte
· 1024 Kilobytes = 1 Megabyte
· 1024 Megabytes = 1 Gigabyte
· 1024 Gigabytes = 1 Terabyte
· 1024 Terabytes = 1 Petabyte
· 1024 Petabytes = 1 Exabyte
· 1024 Exabytes = 1 Zettabyte
· 1024 Zettabytes = 1 Yottabyte
· 1024 Yottabytes = 1 Brontobyte
· 1024 Brontobytes = 1 Geopbyte

Disk Storage
· 1 Bit = Binary Digit
· 8 Bits = 1 Byte
· 1000 Bytes = 1 Kilobyte
· 1000 Kilobytes = 1 Megabyte
· 1000 Megabytes = 1 Gigabyte
· 1000 Gigabytes = 1 Terabyte
· 1000 Terabytes = 1 Petabyte
· 1000 Petabytes = 1 Exabyte
· 1000 Exabytes = 1 Zettabyte
· 1000 Zettabytes = 1 Yottabyte
· 1000 Yottabytes = 1 Brontobyte
· 1000 Brontobytes = 1 Geopbyte

========
========

Kapasitas memori otak manusia memang dikenal cukup besar untuk menampung beberapa informasi sekaligus. Namun, sebuah hasil penelitian terbaru tampaknya dapat mengubah pandangan itu. Sebab, dari penelitian tersebut diketahui ternyata kapasitas memori otak manusia 10 kali lebih besar dari yang pernah dipikirkan sebelumnya.

Memori Otak Manusia Berkapasitas 1 Juta GB
Ilustrasi otak manusia (ubergizmo.com)
Penelitian yang dilakukan oleh peneliti dari Salk Institute ini menemukan bahwa otak manusia ternyata memiliki kapasitas memori setidaknya 1 petabyte atau setara dengan 1 juta gigabyte  (1.000 terabyte). Jumlah itu diperkirakan setara dengan internet saat ini.

"Ini adalah sebuah kabar yang mengejutkan di bidang neurosains," ujar Terry Sejnowski, salah seorang peneliti dari Salk Intitute, seperti dikutip dari laman Tech Times.

Lebih lanjut dijelaskan bahwa untuk sampai pada kesimpulan ini para peneliti terlebih dulu melakukan penelitian pada hippocamus --pusat memori-- dari otak seekor tikus untuk mengetahui kapasitas memori dari sinapsisnya.

Memori Otak Manusia Berkapasitas 1 Juta GB

Sinapsis sendiri merupakan bagian penting dari otak untuk mengirimkan sinyal ke neuron. Menurut para peneliti, semakin besar sebuah sinapsis maka tingkat keberhasilan mengirimkan sinyal ke neuron juga akan semakin sukses.

Dan, dari penelitian ini ternyata diketahui bahwa sinapsis dapat memiliki ukuran yang berbeda dan dapat bertambah setidaknya 8 persen. Dari informasi itu, dimungkinkan ada sekitar 26 kategori ukuran sinapsis. Jumlah ini jelas lebih banyak dari yang diperkirakan sebelumnya.

Jumlah kategori sinapsis yang tak terduga itu kemudian membawa pada kesimpulan bahwa potensi kapasitas memori otak manusia ternyata lebih hebat dari yang diketahui sebelumnya. Bahkan, Sejnowski menuturkan akibat dari penemuan ini lebih jauh dari yang pernah dipikirkan sebelumnya.

Tak hanya membuka informasi baru terkait otak manusia, penemuan ini juga diharapkan dapat membantu pengembangan di bidang lain. Para peneliti menyarankan temuan ini nantinya dapat menjadi acuan untuk membuat komputer dengan desain yang lebih efisien dan lebih tepat, dengan menggunakan prinsip dari jaringan saraf dan proses belajar.

Demikian artikel kali ini mengenai Memori Otak Manusia Berkapasitas 1 Juta GB. Perkembangan teknologi yang terus berkembang, bisa saja penelitian ini ada perubahan untuk masa mendatang, setidaknya untuk saat ini perkiraan atau penelitian para ilmuan mengenai memori otak seperti yang telah dijelaskan di atas, mudah-mudahan bermanfaat.  

Sumber : tekno
Gambar : google