Smartfren Akan Luncurkan Ponsel VoLTE Sejutaan di 2016


Smartfren merupakan salah satu dari penyedia layanan telekomunikasi, kini akan luncurkan handset yang terdapat dukungan Voice over LTE (VoLTE) yang akan rilis pada awal tahun 2016.

Informasi ini diungkapkan oleh Head of Brand and Marcomm Smartfren, Derrick Surya yang mengatakan bahwa handset tersebut seharusnya sudah rilis pada bulan Desember 2015 saat ini, tetapi adanya tingkat kandungan dalam negeri (TKDN) yang belum mencukupi, maka hal tersebut di tunda sampai awal tahun 2016.


"Seharusnya kami bisa rilis bulan ini (Desember). Namun tingkat kandungan dalam negeri (TKDN) belum memenuhi, dan kami ingin pastikan VoLTE ready sebelum dirilis. Jadi 'delay' dulu," kata Derrick Surya, Head of Brand and Marcomm Smartfren.

Pihak Smartfren yang akan pastikan bahwa VoLTE tersebut harus siap lebih dulu, dan sudah bisa digunakan sebelum diluncurkan ke publik.

“Smartfren akan memastikan bahwa demo VoLTE sudah dapat berjalan stabil baru nanti bisa dihadirkan ke publik, perkiraan pada awal tahun 2016 mendatang.” Ujar Derrick

Tidak hanya itu saja, Derrick Surya keperok telah melakukan demo VoLTE pada akun Instagram yang terdapat tempat di restoran Nelayan Jalan Merak Jingga, Medan.

Derrick menuliskan “Demo VoLTE dengan media HD Video Call, Powered by #smartfren4glte #andromax4glte #andromag4g #VoLTESumut #Generasi4G.”

Sayangnya Derrick sendiri enggan mengungkapkan jumlah komponen TKDN yang bakal dipenuhi pada smartphone yang bakal dirilis kuartal I 2016 tersebut. Ia hanya menyebutkan bahwa ponsel ini bakal dibanderol seharga Rp 1-2 jutaan.

Teknologi VoLTE sendiri merupakan layanan suara (voice) berbasis data, dengan mengandalkan teknologi Long Term Evolution (LTE).

Saat ini, Smartfren baru mengantongi 800 ribu pelanggan 4G, dari total 12 juta pengguna. Pihaknya menargetkan dapat mengantongi 1,5 juta pengguna 4G pada akhir tahun ini.

Dengan perihal tersebut kemungkinan besar bahwa handset tersebut akan benar adanya dan akan diumumkan ke publik pada waktu yang sudah ditentukan pihak Smartfren kelak. Serta tunggu smartphone dengan kemampuan Voice over LTE dari Smartfren.